Selasa, 01 November 2011



Jengjreeeenggggg.... jengjrengggg...


Film diatas adalah film sekuel yang cukup membuatku penasaran.Berawal dari iseng iseng nonton tivi sama kakakku dirumah sewaktu sma, aku mulai suka film ini.Film pertama yang saya liat adalah sekual kedua yang berjudul fast to furius. Saya suka sama tokoh utamanya Brian O'corner.Kakakku cerita itu seri kedua, dan kakak bilang bahwa seri satunya lebih bagus.Selang lama dari penayangan sekual kedua, di salah satu stasiun tivi menayangkan sekual yang pertama dan jreng aku cukup suka.Selang setahun kemudian teman saya ada yang pinjem di rental yang dekat dengan rumah saya. Saya disuruh mengembalikan.Film yang dipenjem fast to furious tokyo drift, suatu kesempatan buat nonton.Alhasil filmnya saya copy dan saya pinjem.Huihhh film bagus, remaja bagt. Saat itu saya suka banget.
2 tahun kemudian sekual yang keempat tayang, saya dapat menonton lagi. Saya dapat filmnya dari kawan saya, syang waktu itu tak ada bahasa indonesianya yang membuat saya kurang greget dengan filmnya.Saya pun tak menanti filmnya lagi, hingga suatu hari waktu saya jalan jalan dengan kawan saya,kawan saya mau membeli dvd.Saya tak berencana membeli.Setelah melihat lihat saya tertarik membeli karena ada kaset fast to furiuos yang ke 5 yang waktu itu baru luncur di amerika. Mumpung masih baru saya pun membeli dvdnya. Saya beli dua seri pertama dan seri ke 5.Karena saya lupa cerita seri yang pertama. 

Jengjrengggg... ternyata filmnya berhubungan satu sama lain kecuali no 2.Pas nonton yang kelima saya cukup bingung karena nomor 4 saya kurang paham ceritanya.Akhirnya saya tanya temen teman saya yang punya film seri 4nya.untungnya temannya saya punya. Saya mengopinya dan melanjutkan menontonyaa.Saya pun mengerti alur ceritanya.

Ada yang lucu lagi.Selang beberapa lama saya nonton sekuelnya karena lagi tidak ada pekerjaan. Yang bikin kaget kenapa letty nya masih hidup??.Diakhir cerita diceritakan seperti itu.waaa bikin penonton penasaran.Huihh pokoknya penulis naskahnya keren dah...

Berikut ringkasan ceritanya :

Sekuel pertama  The Fast and The furiuos

Cerita berawal dari seorang agen polisi yang bernama Bryan O'corner yang diminta menyamar untuk mengungkap kejahatan pencurian barang barang elektronik. Kemudian berkenalan dengan dominiq toreto dan menjadi bagian dari genknya. LPDA mencuriagai bahwa dom terlibat dalam aksi tersebut. Bryan di paksa untuk mengungkap kejahatan dom dan menangkapnya. Seiring dengan berjalannya waktu hubungan dom dan bryan semakin dekat.Bryan ragu atas kejahatan dom.Bukan hanya dekat dengan Dom saya Bryan juga menjadi dekat dengan Mia adek Dom. Semakin hari hubungan Dom dan Bryan semakin dekat hingga saat penangkapan Bryan membebaskan Dom.


Sekuel Kedua Fast To Furios :



Cerita berawal dari adanya seorang pemuda bernama Brian O'Conner (Paul Walker) yang hijrah dari Los Angeles karena tindakan ilegalnya di jalanan dan ia pergi Miami dan mencari uang dengan cara ikut balapan mobil.

Namun tindakan Brian itu diawasi ketat oleh Agent Monica Fuentes (Eva Mendes). Akhirnya, Brian ditangkap dan membuat kesepakatan oleh agen Markham (James Remar) dan Bilkins (Thom Barry) untuk menyamar dan berusaha meringkus gembong obat bius Carter Verone (Cole Hauser) dengan imbalan catatan kejahatannya dihapus. Brian setuju tapi dia minta diberi kebebasan memilih rekannya.

Brian kembali ke rumahnya Barsto di Arizona, dimana dia mengajak teman lamanya Roman Pearce (Tyrese Gibson) untuk membantunya. Pearce pun setuju tapi Roman Pierce juga minta catatan kejahatannya dihapus. Dengan bantuan Monica, Brian bersama rekannya pun berusaha keras untuk menangkap Verone dengan membuktikan jaringan narkoba dan tindak kejahatan lainnya.

 

Sekuel ketiga Fast to Furiuos Tokyo Drift


Kisahnya berawal dari Sean Boswell (Lucas Black), siswa SMU Alabama yang super “ndablek” dengan hobi kebut-kebutannya. Lantaran sudah banyak merusak fasilitas publik, hakim setempat yang menyidangnya geram dan mau membuat Sean kapok seumur hidup.

Akhirnya, Sean diberi dua pilihan: Masuk tempat rehabilitasi remaja, atau dikirim ke tempat ayahnya di Tokyo. Daripada “tengsin” (malu), Sean akhirnya memilih tinggal dengan sang ayah. Meski pilihannya itu membawa konsekuensi berat, dia harus belajar di SMU yang memakai bahasa Jepang. Padahal jangankan membaca huruf kanji, bicara bahasa Jepang pun dia nggak becus.

Beruntung di SMU barunya, Sean bertemu dengan Neela (Nathalie Kelley), cewek blasteran Jepang-Australia yang cantik dan seksi, hingga akhirnya dia jatuh hati pada pandangan pertama. Tapi belakangan diketahui, ternyata Neela punya pacar berinisial ‘Drift King’ atau dipanggil ‘DK’ (Brian Tee).

DK inilah raja “drifting” yang paling jago seantero Tokyo. Semua pembalap underground tahu kalau selain jawara racing, DK punya seorang paman yang juga pembesar Yakuza (komplotan mafia Jepang). Dan tidak dipungkiri, kalau semua even balapan underground di Tokyo, ternyata disponsori oleh organisasi Yakuza itu, termasuk menyediakan mobil balapannya.

Awalnya Sean yang dikenalkan oleh sobatnya, Twinkie (Bow-Wow) pada dunia “trek-trekan” mobil mewah itu sangat antusias saat berduel dengan DK. Tapi, kemudian saat dia menghancurkan mobil Nissan Silvia S15 yang dipinjami oleh paman DK, Han (Sung Kang) yang juga dedengkot Yakuza, masalah mulai bermunculan.

Kini Sean yang digelari “orang asing” (gaijin) disana, malah ikut terseret dalam bisnis haram Yakuza sebagai ganti rugi akibat kerusakan yang diperbuatnya. Parahnya lagi, dia juga terlibat affair dengan Neela dan membuat DK menaruh dendam gara-gara sifat mata keranjangnya itu


 Sekuel Kempat Fast furiuos Four


Hubungan antara Dominic Toretto (Vin Diesel) dan Brian O'Conner (Paul Walker) memang unik. Di satu sisi Dom sangat membenci Brian karena ia adalah polisi yang menyamar menjadi pembalap untuk membekuk komplotan perampok yang dipimpin Dom, tapi di sisi lain, Brian juga sempat menyelamatkan nyawanya beberapa kali.
Setelah mencoba untuk menjauh dari Brian, akhirnya takdir membawa Dom kembali ke Los Angeles di mana ia harus bertemu Brian lagi. Namun kali ini kembali Dom terpaksa harus menjalin kerja sama dengan orang yang dibencinya ini karena mereka berdua menghadapi musuh yang sama. Tak ada pilihan buat Dom dan Brian selain saling mempercayai untuk menyelesaikan misi pribadi mereka masing-masing.
Brian ditugaskan untuk menyusup ke jaringan pengedar narkotika bernama Antonio Braga (John Ortiz). Brian menemukan celah saat Braga mencari seorang pembalap liar untuk dijadikan kurir. Celakanya, Dominic juga mengincar posisi yang sama meski sebenarnya motivasi Dominic adalah murni dendam. Dominic ingin membalas kematian Letty (Michelle Rodriguez) karena ulah Braga.

Sekuel Kelima Fast Five

Kini di tahun 2011, film Fast and Furious udah mencapai seri nya yang kelima atau dikenal juga FastFive. Namun kali ini tempatnya bukan di Los Angeles, melainkan di Rio de Jenerio, Brasil. Pemeran film tersebut juga masih sama seperti Vin Diesel, Paul Walker, Jordana Brewster, Chris ”Ludacris” Bridges, Tyrese Gibson, Sung Kang, serta juga ada Dwayne “The Rock” Johnson dalam film tersebut.
Setelah Brian O'Connor dan Mia Toretto berhasil membebaskan Dominic Toretto
dari tahanan, mereka telah melintasi banyak perbatasan untuk menghindari pihak berwenang. Saat ini, di Rio de Janeiro, mereka harus menyelesaikan satu pekerjaan terakhir untuk mendapatkan kebebasan mereka.
Tim mereka yang terdiri atas pembalap professional kini udah berhenti dari tindakan kriminal. Sayangnya niat baik tersebut justru membuat banyak pengusaha korup yang menginginkan kematian mereka.            
Masalah ditambah lagi dengan seorang agen federal AS yang bernama Luke Hobbs (Dwayne “The Rock” Johnson) yang mengejar – ngejar mereka. Tapi mereka bukanlah satu-satunya target agen federal Lukas Hobbs yang belum pernah meleset mengejar sasarannya.
Ketika ia ditugaskan untuk melacak Dom dan Brian, ia dan timnya mati-matian mengejar mereka. Sebaiknya Agen Federal tersebut berhasil menangkap mereka, sebelum ada pihak lain yang mendahuluinya.


Semoga kalian suka dengan resensi ini.Selamat menonton dan terhanyut untuk mengikuti sekuelnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar